gambar : pmb.ums.ac.id |
Kuota beasiswa untuk SMU/SMK ini adalah 55 calon mahasiswa baru. Program Beasiswa Unggulan Muhammadiyah berlaku untuk semua program studi, kecuali Fakultas Kedokteran dan Program Double Degree.
Dalam release di Situs Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) penerima besiswa di beri fasilitas meliputi :
- Bebas dari pembayaran Dana Pengembangan.
- Bebas dari biaya kuliah termasuk biaya SKS, biaya praktikum dan biaya ujian skripsi. Penerima beasiswa dievaluasi tiap semester dan jika prestasi tidak memuaskan, fasilitas ini dapat dibatalkan. Fasilitas ini tidak mencakup biaya ujian ulang skripsi, dan biaya praktek kerja lapangan.
- Bebas dari biaya wisuda.
- Siswa kelas XII SMU/SMK pada tahun akademik 2012/2013.
- Siswa yang telah mendaftar sebagai calon mahasiswa baru di UMS dan telah dinyatakan lulus tes masuk, termasuk tes kesehatan dan psikotes bagi calon mahasiswa program studi yang mensyaratkan tes kesehatan/psikotes. Disarankan calon telah melakukan registrasi (biaya registrasi akan dikembalikan jika peserta dinyatakan lolos sebagai penerima beasiswa).
- Siswa yang selama di sekolah terlibat aktif dalam organisasi Muhammadiyah atau organisasi otonom di bawah Muhammadiyah (misalnya kegiatan IRM, Aisyiyah, Panti Asuhan Muhammadiyah, dan lain-lain).
Gelombang I | Gelombang II | |
Batas penerimaan berkas | 30 Maret 2013 | 29 Juni 2013 |
Proses seleksi dan wawancara dengan pimpinan UMS *) | 5 – 6 April 2013 | 5 – 6 Juli 2013 |
Pengumuman dan Penandatanganan Surat Perjanjian | 13 April 2013 | 13 Juli 2013 |
*) Jadwal wawancara akan diumumkan kemudian melalui website pmb.ums.ac.id
Informasi selengkapnya dapat dlihat di bawah ini :
Formulir Beasiswa dan Formulir portofolio dapat di download di bawah ini
FORMULIR Beasiswa Unggulan Muh. 2013.doc(18.5 KB)
FORMULIR Portofolio Kegiatan di Muhammadiyah dan atau Ortomnya.doc(25 KB)
Situs Resmi : Beasiswa Unggulan Muhammadiyah (pmb.ums.ac.id)
Title:
Beasiswa bagi siswa SMU / SMK Kuliah di Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS)
Posted by:
Published : 2013-01-19T14:19:00+07:00
Beasiswa bagi siswa SMU / SMK Kuliah di Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS)
Posted by:
Published : 2013-01-19T14:19:00+07:00
Beasiswa bagi siswa SMU / SMK Kuliah di Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS)
Sayang harus warga Muhammadiyah... Kalo di luar muhammadiyah bisa gak mas?
BalasHapusmantap nich jadi gak perlu repot2 lagi mikirin uang kuliah, hehe :D
BalasHapusMantap Mas.... cuman musti aktif di muhammadiyah dulu ya.
BalasHapus